Lebih dari seratus UKM di Jawa Barat baru saja menyelesaikan Coaching Clinic UKM Jabar Batch 5 2021 pada Jumat (15/6/2021) yang diselenggarakan oleh Thegreaterhub SBM ITB bekerja sama dengan Program Studi Master of Business Administration SBM ITB.
Dalam sesi pembukaan, Dr. Dina Dellyana, Apt sebagai Director of The Greater Hub menyatakan bahwa ini adalah tahun pertama Coaching Clinic diselenggarakan dengan hanya seratus lima puluh UKM sebagai pesertanya. “Karena pandemi turun ya angka pendaftarnya, biasanya pendaftar membludak hingga 300-an,” ujarnya.
Meskipun demikian, Coaching Clinic tahun ini tetap diselenggarakan sebagai komitmen dari The Greater Hub sebagai inkubator lokal mendukung perkembangan UKM di Jawa Barat, “Tenang aja, setiap tahun akan tetap dilaksanakan. Berapapun jumlah pendaftar,” kata Dina.
Pada sesi penutupan Coaching Clinic UKM Jabar Batch 5 kemarin, Fitri Hardiyanti sebagai CEO dan CoFounder Amiga.id, perusahaan konsultansi yang fokus bergerak di bidang administrasi, membawakan workshop yang berjudul “Pencatatan Keuangan dan Pembukuan Sederhana untuk UMKM”.
“Bikin catatan keuangan bisnis sambil rebahan” merupakan tujuan berdirinya Amiga. Dalam presentasinya, Fitri mengutarakan beberapa poin penting, di antaranya permasalahan yang biasa dihadapi oleh IKM/UMKM, pentingnya membuat pencatatan keuangan, support yang dibutuhkan IKM/UMKM, apa itu laporan keuangan, dan pembuatan pencatatan keuangan menggunakan aFin.
Coaching Clinic UKM Jabar Batch 5 akhirnya ditutup dengan workshop “Digital Marketing untuk UMKM” yang dibawakan oleh Muhammad Mufid Luthfi sebagai CMO of IDCloudhost, penyedia domain, hosting, server vps dan dedicated server di Indonesia.
Harapannya, Coaching Clinic yang diselenggarakan oleh The Greater Hub ini dapat terus dilaksanakan sebagai program tahunan, dan diikuti oleh lebih banyak UKM setiap tahunnya agar UKM di Jawa Barat dapat terus berkembang dan menjadi perusahaan-perusahaan inovatif penggerak bangsa.
Kontributor: Tjia Alphani, Kewirausahaan 2022